Beberapa cara alami menurunkan kolesterol dengan mudah dan cepat tanpa obat./Freepik.com
Health

5 Cara Alami Menurunkan Kolesterol Mudah dan Cepat Tanpa Obat

Restu Wahyuning Asih
Rabu, 29 Mei 2024 - 15:30
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Kolesterol merupakan lemak alami yang diproduksi tubuh yang berasal dari beberapa makanan yang dikonsumsi. Kolesterol penting untuk menjaga sel-sel dalam tubuh agar tetap sehat. Namun, kadar kolesterol yang tinggi dalam tubuh dapat meningkatkan berbagai risiko penyakit, seperti stroke dan serangan jantung.

Ada beberapa cara menurunkan kolesterol secara alami, bahkan bisa dilakukan hanya dalam 7 hari saja. Meskipun cara ini juga tetap mempertimbangkan gaya hidup dan pola makanan yang dikonsumsi .

Sebelum mengetahui bagaimana cara menurunkan kolesterol secara alami dengan mudah dan cepat, pahami tanda dan gejala kolesterol yang bisa berbahaya bagi tubuh di bawah ini.

Gejala Kolesterol

Pada sejumlah kasus, justru kolesterol tinggi tidak menimbulkan gejala. Sehingga yang bisa dilakukan oleh pasien adalah tes darah untuk mendeteksi apakah seseorang mengidapnya atau tidak.

Melalui sampel darah, dokter atau ahli kesehatan akan memeriksa kadar kolesterol baik (HDL), kadar kolesterol jahat (non-HDL), dan trigliserida (jenis lemak yang berada di dalam darah).

Kadar kolesterol bervariasi, tetapi secara umum, untuk jantung yang sehat, tubuh memerlukan kadar non-HDL yang rendah dan kadar HDL yang lebih tinggi.

Kolesterol tinggi dapat menyebabkan penumpukan kolesterol dan endapan lain yang berbahaya pada dinding arteri (aterosklerosis). Endapan ini (plak) dapat mengurangi aliran darah melalui arteri, yang dapat menyebabkan komplikasi, seperti:

  • Nyeri dada

Jika arteri yang memasok darah ke jantung (arteri koroner) terpengaruh, tubuh mungkin mengalami nyeri dada (angina) dan gejala penyakit arteri koroner lainnya.

  • Serangan jantung

Jika plak robek atau pecah, bekuan darah dapat terbentuk di lokasi pecahnya plak sehingga menghalangi aliran darah atau terlepas dan menyumbat arteri di bagian hilir. Apabila aliran darah ke bagian jantung terhenti, akan mengakibatkan serangan jantung.

  • Stroke

Mirip dengan serangan jantung, stroke terjadi ketika bekuan darah menyumbat aliran darah ke bagian otak.

Kolesterol tinggi dapat disebabkan oleh berbagai hal, seperti:

  • Mengonsumsi terlalu banyak lemak jenuh
  • Kurang gerak dan jarang berolahraga
  • Merokok
  • Gaya hidup tidak sehat 
  • Komplikasi

Cara Alami Menurunkan Kolesterol dengan Cepat

Berikut ini cara alami menurunkan kolesterol dengan cepat tanpa menggunakan obat. Namun pengidapnya tetap harus mengikuti menu makanan penurun kolesterol, olahraga ringan, dan gaya hidup sehat.

Melansir Healthpartners, di bawah ini adalah cara-cara menurunkan kolesterol dengan cepat:

1. Hindari lemak trans

Anda mungkin pernah mendengar nasihat ini berulang kali karena ini adalah salah satu hal termudah yang dapat Anda lakukan untuk membantu mengontrol pola makan. 

Saat Anda membaca label nutrisi makanan, maka ini akan membantu Anda memahami nutrisi mana yang Anda makan, dan juga dapat membantu Anda menghindari lemak trans, salah satu bahan terburuk untuk kadar kolesterol Anda.

Lemak trans banyak terdapat pada banyak makanan olahan, dan juga terdapat pada banyak makanan panggang yang menggunakan margarin atau mentega putih. Jenis makanan ini berkontribusi meningkatkan kadar kolesterol jahat LDL.

2. Hindari daging olahan

Cara lain untuk menurunkan kolesterol adalah menghindari daging merah, atau daging olahan seperti sosis, burger, dan nuget. Anda juga bisa mengganti makanan daging dengan mengonsumsi ikan atau ayam. 

Daging merah seperti daging sapi memiliki lemak jenuh tinggi dan bisa meningkatkan kadar kolesterol jahat LDL. Untuk alternatif yang lebih sehat, pilihlah ayam tanpa kulit atau kalkun tanpa kulit lebih sering, dan hindari daging olahan. Anda juga dapat mencoba memasukkan lebih banyak ikan ke dalam makanan Anda.

Ikan rendah lemak jenuhnya, dan banyak jenisnya mengandung asam lemak omega-3, yang bermanfaat bagi kesehatan jantung dan dapat meningkatkan kadar kolesterol HDL yang baik.

3. Hindari kulit ayam dan ikan 

Meskipun disarankan untuk mengganti daging merah dengan ikan dan ayam, namun anda harus tetap mewaspadai bagian ini. Yakni kulit ayam dan ikan. Sebab, ini membantu Anda mendapatkan protein sekaligus mengurangi asupan lemak.

Selain itu, dalam mengolah ikan dan ayam, fokus pada merebus dan memanggang, serta menghindari menggoreng. Ini adalah metode persiapan yang lebih baik sebab menggoreng bisa menambah lemak ekstra.

4. Makan lebih banyak serat 

Serat sangat berperan penting membantu kesehatan pencernaan Anda. Namun jika Anda mengira serat hanya untuk pencernaan, maka itu salah. Sebab, serat juga dapat membantu membangun kesehatan jantung Anda.

Anda juga harus mengenali makanan rendah kolesterol kaya akan serat larut. Sebab, serat larut menyerap kolesterol di usus Anda, sebelum masuk ke aliran darah – dan membantu menurunkan kadar kolesterol jahat LDL.

5. Banyak makan buah dan sayur

Tidak ada salahnya menyantap camilan di sela-sela waktu makan untuk menambah energi atau menenangkan perut keroncongan. Namun makanan ringan yang umum seperti keripik, popcorn microwave, kue kering, atau biskuit mengandung lemak trans dan lemak jenuh yang tinggi.

Di sisi lain, ngemil buah-buahan, sayur-sayuran, dan kacang-kacangan tidak hanya membantu Anda menghindari lemak jahat, tapi juga membantu Anda mendapatkan lemak dan serat baik.

Makanan Penurun Kolesterol

  1. Alpukat: Alpukat kaya akan lemak sehat tak jenuh tunggal yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol LDL (kolesterol jahat) dan meningkatkan kadar kolesterol HDL (kolesterol baik) dalam tubuh.
  2. Sayuran Hijau: Sayuran seperti bayam, brokoli, dan kangkung mengandung serat dan antioksidan yang membantu menurunkan kolesterol LDL dalam darah.
  3. Ikan Salmon: Mengandung asam lemak omega-3 yang baik untuk kesehatan jantung dan dapat membantu menurunkan kadar trigliserida dan kolesterol LDL.
  4. Oatmeal: Sumber serat larut yang efektif menurunkan kadar kolesterol LDL dalam darah. Konsumsi oatmeal secara teratur dapat membantu mengendalikan kadar kolesterol.
  5. Kacang-Kacangan: Kacang-kacangan seperti almond dan walnut kaya akan lemak tak jenuh tunggal dan poliunsaturasi yang membantu menurunkan kadar kolesterol LDL

Makanan-makanan tersebut direkomendasikan oleh sumber-sumber terpercaya dan telah terbukti secara ilmiah membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Demikian informasi lengkap mengenai cara alami menurunkan kolesterol tanpa obat-obatan lengkap dengan contoh makanan yang dapat menurunkan kolesterol.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro