Sinopsis film Ipar Adalah Maut/MD Pictures
Entertainment

Sinopsis Ipar Adalah Maut, Film Kisah Nyata yang Trending Topik di Medsos

Restu Wahyuning Asih
Jumat, 14 Juni 2024 - 09:52
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Film berjudul Ipar Adalah Maut resmi tayang di bioskop Indonesia pada Kamis (13/6/2024).

Disutradarai oleh Hanung Bramantyo, film ini sebelumnya sempat viral hingga menjadi trending topik di media sosial.

Ipar Adalah Maut sejatinya adalah kisah nyata yang dibagikan oleh netizen di TikTok. Ia menceritakan bahwa suaminya berselingkuh dengan adiknya sendiri.

Cerita tersebut kemudian viral hingga mendapat banyak komentar dari warganet. Tak lama, MD Pictures pun melirik kisah tersebut dan menjadikannya film.

Sinopsis Film Ipar Adalah Maut

Nisa (Michelle Ziudith) menikah dengan seorang dosen muda dari kampusnya yang bernama Aris (Deva Mahenra).

Aris merupakan seorang laki-laki cerdas dengan pesona luar biasa. Pernikahan keduanya pun mulanya berjalan mulus dan bahagia.

Keduanya kemudian memiliki seorang anak pertama yang bernama Raya (Alesha Fadillah). Permasalahan muncul ketika tiba-tiba Ibu Nisa (Dewi Irawan) meminta Nisa untuk merawat adiknya yang bernama Rani (Davina Karamoy).

Rani pun berakhir tinggal bersama Nisa dan Aris. Dari situ, peta mulai datang menghantui rumah tangga Nisa dan Aris.

Awalnya, Nisa menyambut bahagia kedatangan Rani. Namun tanpa disangka, Rani mulai menunjukan ketertarikan dengan kakak iparnya dan berupaya untuk mendekatinya.

Seiring berjalannya waktu, benih cinta ternyata muncul di antara Aris dan Rani. Mereka dengan tega diam-diam menjalin hubungan terlarang.

Namun, Nisa memiliki perasaan yang kuat dan mulai menyadari ada yang berubah dari Aris. Tindakan Aris pun perlahan mulai meresahkan.

Nisa kemudian mengetahui dari jejak digital di media sosial, bahwa Aris dan Rani ternyata berselingkuh.

Ia pun banyak menemukan banyak foto dan video tak senonoh dari suami dan adiknya. Lantas bagaimana kelanjutan kisah Nisa dan rumah tangganya?

Saksikan Ipar Adalah Maut di bioskop seluruh Indonesia mulai 13 Juni 2024.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro