Salam kenal Redaksi Kabar24.com,
Saya punya masalah dengan perut buncit, sehingga sering bingung pilihan busana yang tepat untuk menutupi kekurangan saya itu. Mohon sarannya.
Delira Eslaini, 31, Jakarta
Jawab:
Halo Delira. Untuk menyamarkan perut buncit bisa dilakukan dengan pemilihan busana dan padu padan yang tepat.
Aturan pertama, jangan pernah memakai busana ketat, terutama yang melekat di bagian perut. Busana seperti ini akan makin menonjolkan bentuk perut Anda. Jadi pilih busana yang tidak ketat, tidak lemas dan mudah menempel di perut, ataupun busana dengan warna mengilap.
Hindari juga pemakaian ikat pinggang besar, karena akan membuat pusat perhatian pada perut kamu. Dress model asimetris yang sedikit longgar bisa mengalihkan perhatian serta membuat penampilan Anda terlihat stylish.
Kamu juga bisa memilih legging atau jegging sebagai pilihan celana, karena bentuknya yang stretch dan bisa membuat kamu merasa nyaman. Padankan legging dengan blus atau atasan panjang yang menutupi bagian pinggul. Agar terlihat proporsional, pilih sepatu dengan hak yang sedikit tinggi.
Selain itu, cobalah aplikasikan teknik layering dalam padu padan busana untuk menyamarkan bagian perut. Kamu bisa menambahkan kardigan panjang atau jaket.
Pilih model kardigan yang panjang dengan model waterfall yang bagian kiri kanannya memiliki lipatan. Model kardigan ini memberi garis vertikal pada penampilan, sehingga memberi efek melangsingkan.
Saat memakai blus dan celana atau rok, sebaiknya jangan masukkan blus ke dalam. Keluarkan bagian blus, akan lebih baik jika panjangnya sampai ke pinggul, sehingga menyamarkan perut.
Memasukkan blus ke dalam celana atau rok yang Anda pakai hanya akan mengaksentuasi bentuk perut kamu. Semoga saran ini membantu. (Kabar24.com)