Bisnis.com,JAKARTA—Fisioterapis dari Bunda Neuro Center RS Umum Bunda Jakarta Lutfiana Laela mengatakan banyak sekali perilaku yang kebanyakan tidak di sadari oleh masyarakat menyebabkan sakit pinggang, dan perilaku tersebut terus berulang sehingga menjadi kebiasaan buruk.
Perilaku yang menyebabkan sakit pinggang tersebut a.l. Perilaku Beresiko Tinggi Sakit Pinggang seperti berkendara jarak jauh dengan mobil, bekerja yang berat dalam waktu lama, meja kerja terlalu rendah, mengangkat anak dari lantai (bawah), posisi membungkuk saat di kloset.
Selain itu, berolahraga ketika tidak bugar, merapihkan tempat tidur terutama tempat tidur yang rendah, batuk dan bersin dengan membungkuk, mengangkat benda berat hingga merosot di kursi atau mobil dan jatuh.
Sedangkan perilaku lainnya yang di nilai beresiko picu sakit pinggang seperti duduk dalam waktu yang lama, bekerja pada posisi statis, bersantai dengan berselonjor setelah beraktivitas berat, mengangkat barang dengan posisi yang salah, berdiri lama hingga mengecat rumah.
“Yang perlu diperhatikan juga adalah posisi tidur yang salah seperti tidur tengkurap dapat memicu sakit pinggang,” tuturnya Minggu (15/03/2015). Dia menambahkan agar terhindar sakit pinggang sebaiknya Anda tidak melakukan perilaku-perilaku pemicunya.
Selain itu, Anda pun dianjurkan untuk tidak menggunakan hak tinggi, tidak berlebihan berat badan, tidak duduk di kursi dengan bantalan yang terlalu lunak, dan hindari terpeleset serta lantai licin.