Bisnis.com, JAKARTA -- Perhiasan berlian selama ini identik dengan kaum hawa. Namin kini, baik perempuan maupun pria dapat menggunakan berlian untuk menunjang penampilan.
Untuk menghadirkan berlian yang cocok digunakan baik oleh pria maupun wanita, Passion Jewelry berkolaborasi dengan Richard Muljadi dan Shalvynne Chang meluncurkan koleksi Arcobaleno yang didesain terinspirasi dari warna pelangi sehingga menghasilkan gelang dan cincin eksklusif yang elegan dan stylish.
"Arcobaleno terinspirasi dari warna warni rainbow dan konsepnya ini bisa dipakai unisex juga kebetulan memang gradasi dan ukurannya sangat teliti, sangat detail," ujar Airyn Tanu, COO Passion Jewelry.
Richard Muljadi mengatakan bahwa proses pembuatannya memakan waktu yang cukup lama dikarenakan susahnya mencari batu dengan gradasi warna seperti yang diinginkannya.
"Untuk mendapatkan gemstone batu gradasi warnanya nggak gampang, ukurannya juga nggak gampang, desainnya juga nggak gampang jadi prosesnya cukup lama, kita juga nggak berani rilis sampai sempurna di tahap terakhir," jelas Richard.
Terkait flosofi dari perhiasan ini, Richard mengatakan bahwa pelangi ini seperti sebuah harapan di tengah pandemi yang terjadi sejak tahun lalu.
"Saat pandemi Covid ini banyak orang yang kena penyakit atau musibaj, kita musti lihat rainbow after strom there's always rainbow jadi itu konsepnya happy," ucal
Harga koleksi Arcobaleno ini dibanderol untuk gelang laki-laki Rp160 jutaan juga dan perempuan Rp150 jutaan. Sedangkan cincin Rp60 jutaan dan perempuan Rp50 jutaan.