Ilustrasi gagal jantung/Freepik.com
Health

10 Tips Mencegah Risiko Penyakit Jantung Saat Usia Muda

Redaksi
Kamis, 21 Maret 2024 - 13:45
Bagikan

6. Menjaga tekanan darah

Tekanan darah yang stabil harus dimiliki oleh setiap manusia. Jika tekanan darah terlalu rendah akan membuat tubuh merasa lemas dan kekurangan darah, sedangkan jika tekanan darah terlalu tinggi akan berdampak pembuluh darah dan jantung manusia. 

Seringkali kita mendengar dan melihat orang yang terkena serangan jantung setelah meluapkan amarah. Hal itu disebabkan karena adanya tekanan darah yang cukup tinggi dan membuat sistem kerja pada tubuh terhambat.

7. Melakukan aktivitas

Melakukan aktivitas ringan setiap harinya, membantu Anda untuk berkeringat dan membuat sistem kerja pada organ berfungsi dengan baik. Lakukan aktivitas secara tepat dan tidak membebankan diri sendiri.

8. Kurangi kadar gula

Konsumsi gula secara berlebih dapat mengakibatkan penyakit diabetes. Penyakit ini menjadi salah satu penyebab risiko penyakit jantung. Jadi selagi muda, pastikan Anda mengonsumsi segala sesuatu dengan kadar gula yang cukup dan seimbang.

9. Kelola pemikiran

Permasalahan yang kerap melanda anak muda saat ini adalah depresi, stres, bipolar, anxiety, dan sebagainya. Pikiran menjadi salah satu kunci ketenangan yang dapat menghindari adanya risiko penyakit apapun termasuk penyakit jantung. 

Jadi pastikan pikiran Anda selalu terjaga dengan cara hidup sehat, bersyukur, senantiasa bahagia, dan berada pada dalam lingkungan yang sehat.

10. Menjaga pola tidur yang cukup

Menjaga pola tidur yang cukup minimal 8 jam dalam sehari. Anda dapat memanfaatkan waktu yang dimiliki untuk beristirahat secara cukup. Batasi aktivitas yang dapat mengganggu waktu tidur. (Maharani Dwi Puspita Sari)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Halaman:
  1. 1
  2. 2
Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro